MONOGRAF TANGGUNG JAWAB SOSIAL DAN NILAI KORPORAT
February 19, 2024
Sapto Jumono

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads
MONOGRAF TANGGUNG JAWAB SOSIAL DAN NILAI KORPORAT Image
Abstract

TJSL (Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan) dan Nilai Korporat adalah dua sejoli yang akan berjalan searah, harmoni, dan bersinergi untuk hidup bersimbiosis mutualisme, jika diselenggarakan sebagaimana mestinya.

Penyelenggaraan program TSJL atau CSR oleh korporat bersama masyarakat yang dikelola dengan baik dan benar akan memberi manfaat & sinergi yang besar bagi semua (simultan). Sinergi ini sangat berpotensi guna memaksimisasi nilai korporat dan perkembangan pembangunan lingkungan sosial ekonomi yang berkelanjutan bagi masyarakat lokal, regional dan nasional/internasional.

Sebenarnya penyelenggaraan CSR dalam praktek bisnis bukan merupakan hal baru. Semenjak abad ke-18 dan 19, beberapa usahawan besar seperti Carnegie dan Rockefeller di USA telah melaksanakan praktek CSR. Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam bentuk donasi dana kepada institusi-institusi sosial seperti sekolah, tempat ibadah dan perpustakaan (Steiner and Steiner, 2003).
Fenomena pengungkapan CSR di Indonesia sedang trend pada berbagai skala usaha terutama korporat besar, karena cara ini bermanfaat untuk meningkatkan citra, brand, dan nilai korporat via harga sahamnya. Selain itu kepentingan stakeholders menjadi terpenuhi sehingga keberlangsungan hidup korporat lebih terjamin dalam jangka panjang.

Begitu pentingnya CSR bagi semua kalangan maka masyarakat dan dunia bisnis penting untuk memahami hakikat CSR secara utuh. Untuk kepentingan itulah monograf ini disusun. Tujuannya agar masyarakat, para mahasiswa dan praktisi bisnis lebih gampang paham tentang hakikat CSR. Pemaparan dalam monograf ini dimulai dari pengertian (konsep & teori), beserta tantangan & masalah CSR di Indonesia. Kemudian untuk mengetahui realitas seberapa sukses program CSR, tulisan ini dilengkapi dengan hasil studi empirik mengenai bagaimana keterkaitan CSR dengan Nilai Korporat beserta variabel-variabel keuangan penting lainnya.

Selamat membaca dengan seksama dengan penuh keikhlasan.

Full text
Show more arrow
 
More from this repository
PENGANTAR PEMULIAAN TANAMAN
PENGANTAR PEMULIAAN TANAMAN Image
🧐  Browse all from this repository

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads