METODOLOGI PENELITIAN AKUNTANSI DAN PRAKTIK PENULISAN ARTIKEL BIDANG AKUNTANSI
September 7, 2023
Lucky Nugroho, Ike Meilani Fajarsari, Akhmad Solikin, Elana Era Yusdita, Alif Ilham Akbar Fatriansyah + 8 more authors

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads
METODOLOGI PENELITIAN AKUNTANSI DAN PRAKTIK PENULISAN ARTIKEL BIDANG AKUNTANSI Image
Abstract

Persaingan dan tantangan bisnis saat ini semakin ketat dan kompetitif. Oleh karena itu perusahaan atau entitas bisnis perlu meningkatkan daya saing mereka. Salah satu upaya meningkatkan daya saing adalah melalui penelitian pada bidang akuntansi. Terdapat beberapa area atau bidang penelitian akuntansi yang dianggap penting untuk meningkatkan daya saing dan mempertahankan keberlanjutan perusahaan pada saat ini antara lain: (i) Inovasi dalam Akuntansi; (ii) Analisis Big Data dalam Akuntansi; (iii) Akuntansi Berkelanjutan, (iv) Pengungkapan Informasi Non-Keuangan, (v) Akuntansi Manajemen Strategis, dan (vi) Analisis Komparatif Keuangan.

Konsep dasar penelitian akuntansi berkaitan dengan upaya untuk memahami, menganalisis, dan mengembangkan teori serta praktik akuntansi. Penelitian akuntansi dilakukan untuk menghasilkan pemahaman yang lebih baik tentang bagaimana informasi keuangan diciptakan, digunakan, dan dipertahankan, serta bagaimana keputusan-keputusan bisnis dibuat berdasarkan informasi keuangan ini.

Dalam praktiknya, penelitian akuntansi dilakukan untuk memahami dan menjawab berbagai permasalahan yang terkait dengan akuntansi, seperti pengukuran kinerja keuangan perusahaan, pengambilan keputusan investasi, perencanaan pajak, pengendalian biaya, dan lain-lain. Oleh karena itu, memahami konsep dasar penelitian akuntansi menjadi sangat penting bagi para mahasiswa atau peneliti yang ingin mengembangkan karier di bidang akuntansi atau ingin melakukan penelitian yang bermanfaat bagi perusahaan atau organisasi.

Full text
Show more arrow
 
More from this repository
MANAJEMEN MITIGASI BENCANA
MANAJEMEN MITIGASI BENCANA Image
PIRING LIDI SAWIT DARI SUDUNG KAMI MASYARAKAT DAERAH TERTINGGAL SUKU ANAK DALAM (SAD) DI MERANGIN JAMBI
PIRING LIDI SAWIT DARI SUDUNG KAMI MASYARAKAT DAERAH TERTINGGAL SUKU ANAK DALAM (SAD) DI MERANGIN JAMBI Image
MEMBANGUN NILAI ISLAMI PADA JASA PSIKOLOGI
MEMBANGUN NILAI ISLAMI PADA JASA PSIKOLOGI Image
🧐  Browse all from this repository

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads