MEDIA, KEBENARAN, DAN POST-TRUTH
Março 14, 2022
Cevi Mochamad Taufik, Nana Suryana

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads
MEDIA, KEBENARAN, DAN POST\u002DTRUTH Image
Abstract

Penafsir kebenaran kini tidak lagi tunggal, namun terbagi ke dalam dua entitas besar. Yang satu berpaham konvensional dan satunya lagi baru. Kedua entitas tersebut dapat dinisbatkan pada media lama dan media baru. Media lama dikategorikan berpandangan objektif dalam mengonstruksi realitas sedangkan media baru lebih menekankan pada sisi personal yang menyebabkan tafsir yang disampaikannya lebih bermuatan subjektif. Kebenaran menjadi terfragmentasi dari kebenaran sebelumnya menjadi kebenaran setelahnya. Atau ada era truth dan era post-truth. Era truth sepertinya telah berlalu dan ditandai ketika media massa konvensional kesulitan dalam menempatkan landasan signifikansinya untuk menebar risalah kebenaran berdasarkan rujukan faktual. Sedangkan era post-truth dengan pemaknaan realitas berdasarkan nilai pribadi-pribadi pemilik akun media sosial mendapat tempat yang sangat luas. Teknik penyebaran pesan lebih menyasar pada emosi dan untuk menumbuhkan keyakinan.

Dengan tujuan itu, tidak mempersoalkan bagaimana berita atau informasi disusun karena sebagian besar tidak memiliki kapabilitas profesional untuk memahami landasan yang dibuat dalam pengemasan pesan. Situasi ini menuntut peran lebih jauh dari para profesional media untuk turut berkiprah dalam suasana informasi yang sarat dengan segala perasaan yang tidak menyenangkan. Peran ini juga diarahkan untuk mempersiapkan dan meningkatkan pengetahuan khalayak agar pada saatnya tidak lagi tersesat dan disesatkan konten-konten yang tidak benar.

Oleh karena itu, bagaimana strategi media mainstream dalam menghadapi serbuan konten-konten produk nonjurnalistik yang menyembur banyak dalam jaringan media sosial? Buku ini berusaha menjawabnya. Hanya yang pasti bahwa khalayak masih membutuhkan referensi tentang kebenaran yang ini sumbernya berasal dari media mainstream.

Full text
Show more arrow
 

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads