PEMASARAN KONTEMPORER (SEBUAH TINJAUAN TEORI DAN PRAKTIS)
Novembro 22, 2021
Acai Sudirman, Dienni Ruhjatini Sholihah, Defin Shahrial Putra, Arlin Ferlina Mochamad Trenggana, Sugesko Sugesko + 5 more authors

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads
PEMASARAN KONTEMPORER (SEBUAH TINJAUAN TEORI DAN PRAKTIS) Image
Abstract

Pemasaran barang atau jasa yang begitu pesat sekarang ini tentu tidaklah langsung terjadi, haruslah ada proses ataupun perjalanan yang sangat panjang. Sebuah pemasaran barang ataupun jasa tentu sangat perlu untuk kita ketahui perkembangannya, karena dari mengetahui perkembangan tersebut kita juga akan mempelajari bagaimana cara-cara untuk melakukan pemasaran yang baik dan benar. Pemasaran yang baik haruslah memiliki sebuah konsep yang jelas dan tersusun dengan baik agar dapat memenuhi seluruh kebutuhan dan keinginan konsumen. Selain itu, pemasaran juga harus memikirkan beberapa hal lain seperti permintaan barang atau jasa, nilai barang atau jasa, cara transaksi serta area wilayah pemasaran. Untuk mencapai pemasaran yang baik dan berkualitas, pemasaran juga harus memenuhi beberapa syarat yang menjadi sumber acuan, sumber acuan tersebut tersaji dalam sebuah buku ini. Sebuah pemasaran juga merupakan langkah awal dari kegiatan jual beli ataupun bisnis yang dirancang dan disusun menggunakan strategi atau rencana untuk menentukan harga, mempromosikan barang, serta dapat memuaskan kebutuhan konsumen selaku pembeli.

Sebelum melakukan pemasaran, penjual atau orang yang ingin melakukan pemasaran haruslah hal-hal berikut agar pemasaran yang akan dilakukan berlangsung sesuai dengan yang diharapkan : 1) Perencanaan; 2) Pelaksanaan konsep; 3) Penentuan harga; 4) Promosi; 5) Pendistribusian barang atau jasa. Seluruh rangkaian proses tersebut tersaji dalam buku ini, yang mana untuk memudahkan para pelaku ekonomi dalam mencapai kesuksesan. Oleh sebab itu buku ini hadir kehadapan sidang pembaca sebagai bagian dari upaya diskusi sekaligus dalam rangka melengkapi khazanah keilmuan dibidang marketing, sehingga buku ini sangat cocok untuk dijadikan bahan acuan bagi kalangan intelektual dilingkungan perguruan tinggi ataupun praktisi yang berkecimpung langsung dibidang marketing.

Full text
Show more arrow
 
More from this repository
PENGANGGARAN PERUSAHAAN
PENGANGGARAN PERUSAHAAN  Image
NUTRASEUTIKAL RACIKAN MINUMAN MADU-JAGUNG PENCEGAH COVID-19
NUTRASEUTIKAL RACIKAN MINUMAN MADU\u002DJAGUNG PENCEGAH COVID\u002D19 Image
🧐  Browse all from this repository

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads