HUKUM INTERNASIONAL
Outubro 26, 2021
Arman Anwar, V. J. B. Rehatta, Vondaal Vidya Hattu, Johanis S. F. Peilouw, Welly Angela Riry + 8 more authors

Metrics

  • Eye Icon 3445 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 3445 views  //  0 downloads
HUKUM INTERNASIONAL Image
Abstract

Hukum hanya ada dalam masyarakat dan tidak ada masyarakat tanpa suatu sistem hukum yang mengatur hubungan antara anggota masyarakat satu sama lain. Jadi jika kita berbicara tentang hukum internasional, maka akan ada masyarakat internasional. Masyarakat internasional diasumsikan terdiri dari masyarakat seluruh dunia. Sifat dari hukum internasional ditetapkan oleh masyarakat di mana hukum internasional akan berlaku dan bahwa anggota masyarakat internasional satu sama lain akan ada pengertian. Yang kemudian hukum internasional didasarkan pada atas pikiran adanya masyarakat internasional yang terdiri atas sejumlah negara yang berdaulat dan merdeka dalam arti masing-masing berdiri sendiri yang satu tidak di bawah kekuasaan lain sehingga merupakan suatu tertib hukum koordinasi antara anggota masyarakat internasional yang sederajat.
Hukum internasional diartikan sebagian hukum yang mengatur aktivitas entitas berskala internasional, sehingga pada awalnya, hukum internasional hanya diartikan sebagai perilaku dan hubungan antarnegara namun dalam perkembangan pola hubungan internasional semakin kompleks, namun demikian hukum internasional juga mengurusi struktur dan perilaku organisasi internasional pada batas tertentu, seperti perusahaan multinasional dan individu. Hukum internasional juga diapandang sebagai hukum bangsa-bangsa, hukum antarbangsa atau hukum antarnegara. Hukum bangsa-bangsa dipergunakan untuk menunjukkan pada kebiasaan dan aturan hukum yang berlaku dalam hubungan antara raja-raja atau persiden sebagai pemimpin suatu negara. Maka hukum internasional diperlukan oleh masyarakat internasional, karena masyarakat internasional itu tidak statis maka hukum internasional pun berkembang sesuai dengan perkembangan masyarakat.
Oleh sebab itu buku ini hadir kehadapan sidang pembaca sebagai bagian dari upaya diskusi sekaligus dalam rangka melengkapi khazanah keilmuan dibidang hukum, sehingga buku ini sangat cocok untuk dijadikan bahan acuan bagi kalangan intelektual dilngkungan perguruan tinggi ataupun praktisi yang berkecimpung langsung dibidang hukum.

Full text
Show more arrow
 
More from this repository
TOTAL QUALITY MANAGEMENT DALAM DUNIA PENDIDIKAN
TOTAL QUALITY MANAGEMENT DALAM DUNIA PENDIDIKAN Image
KOMUNIKASI ANTARBUDAYA
KOMUNIKASI ANTARBUDAYA Image
🧐  Browse all from this repository

Metrics

  • Eye Icon 3445 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 3445 views  //  0 downloads